<!-- GA -->

Ayo Makan Seafood, Berbagi Kelezatan dengan Petambak Ikan Air Tawar

Ayo Makan Seafood, Berbagi Kelezatan dengan Petambak Ikan Air Tawar

PURWAKARTA – Dalam rangka Hari Nelayan Nasional yang diperingati setiap tanggal 6 April, CP Prima Seafood (Melalui gerakan Ayo Makan Seafood) memberikan bantuan untuk petambak ikan air tawar. Pemilik merek Fiesta Seafood, Champ Seafood, Shifudo dan FROSH ini membuat inisiatif donasi  “Berbagi Kelezatan” dengan membagikan uang tunai serta produk frozen food kepada petambak waduk Jatiluhur. Acara dilaksanakan dengan protokol kesehatan pada Kamis (25/3/2021).

“Beliau-beliau (Petambak Patin) ini adalah tim hebat yang ada di hulu. Perannya sangat penting untuk mendukung keberlangsungan produksi, kegiatan Berbagi Kelezatan kami laksanakan dengan semangat apresiasi dan mendekatkan diri kepada petambak patin sebagai salah satu stakeholders,” ujar Daniel Given Handerson, Marketing Manager PT. Centralpertiwi Bahari.

Melalui media sosialnya ayomakanseafood, CP Prima Seafood turut mengajak para konsumennya dalam kegiatan donasi ini. Setiap pembelian produk dengan merek tersebut telah berkontribusi memberikan donasi bagi petambak.

Para petambak merespon positif kegiatan “CP Prima Seafood Berbagi Kelezatan” ini. Mulyadi, salah satu petambak patin merasa bahwa perusahaan lebih peduli pada petambak, mengingat permintaan produksi ikan menurun karena pandemi. “Kami merasa lebih terbantu,” ujarnya.


Bagikan Artikel Ini :