<!-- GA -->

Cara Memasak Ikan Pangasius dengan Cepat dan Mudah

Cara Memasak Ikan Pangasius dengan Cepat dan Mudah

Keluarga Anda adalah pecinta ikan patin? Ikan dengan nama latin Pangasius ini, merupakan ikan dengan rasa daging ikan yang gurih serta mengandung sumber protein yang tinggi lho! Menurut USDA (United States Department of Agriculture) setiap 100 gram Pangasius mengandung 125 kilokalori, 17.86 gram protein, 5.36 gram lemak 36 gram kalsium dan 0.96 gram zat besi. Pangasius juga bebas dari karbohidrat dan gula.

Protein yang menjadi kandungan ikan Pangasius memiliki manfaat untuk membentuk enzim dan hormon yang berperan dalam metabolisme di dalam tubuh manusia. Jadi dengan mengonsumsi ikan pangasius, kecil resiko tubuh kita terserang virus, bakteri dan parasit yang ada dimana-mana.
Karena pentingnya kandungan dalam ikan pangasius untuk tubuh, sebaiknya kita rutin untuk mengonsumsinya. Untuk menjaga kualitas dan gizinya, Anda bisa memilih Frosh Pangasius Fillet sebagai hidangan Anda. Ada banyak cara penyajian yang bisa dilakukan untuk mengolah ikan ini. Berikut cara memasak ikan pangasius dengan cepat dan mudah:

Balado
Sambal merah pedas denga rasa manis ini nyaris bisa ditemukan dalam hidangan apa saja, bahkan sayur seperti terong. Cara membuatnya cukup mudah, Anda hanya perlu menghancurkan campuran cabai keriting, bawang merah, dan bawang putih lalu menumisnya. Kemudian masukkan potongan Frosh Fillet Pangasius yang sebelumnya sudah digoreng setengah matang untuk ditumis bersama adonan cabai. Praktis, bukan?

Sop Kuah Bening
Apa yang bisa mengalahkan kehangatan sop kuah bening yang dibuat di rumah? Frosh Fillet Pangasius dapat menjadi bahan utama dalam sop kuah bening Anda.

Siomay Ikan
Si Kecil tiba-tiba ingin cemilan siomay untuk dibawa ke sekolah? Dengan Frosh Fillet Pangasius, Ibu bisa menyiapkan siomay ikan sendiri yang bahan-bahannya terjaga kualitas dan kebersihannya. Jajanan si Kecil terjaga kualitas gizinya karena dibuat di rumah dengan rasa yang tentu saja tidak kalah enak. Bekali dengan saus pedas manis yang sedikit diencerkan agar dapat menyatu dengan baik saat dituangkan di atas siomay yang lembut.

Goreng Tepung
Ini adalah menu paling mudah dan paling digemari keluarga. Balut Frosh Fillet Pangasius dengan tepung lalu goreng dalam minyak panas. Sajikan untuk dinikmati dengan nasi hangat. Siapkan cocolan saus tomat atau cabai sesuai favorit keluarga Anda sebagai pelengkap.

Selain Frosh Fillet Pangasius, Anda juga bisa mencoba varian lain dari Frosh, yaitu Raw Shrimp (Udang Segar) dan Debone Milkfish (Ikan Bandeng Cabut Duri Segar).


Bagikan Artikel Ini :