<!-- GA -->

Tips Penting Membuka Usaha Angkringan, Minim Modal dan Pasti Cuan

Tips Penting Membuka Usaha Angkringan, Minim Modal dan Pasti Cuan

Sahabat Jajanan Shifudo Angkringan Mbah Semar Kediri

Membuka usaha dengan modal minim namun tetap cuan memang susah-susah gampang. Semua itu bisa terwujud tergantung bagaimana memilih jenis usaha dan strategi usahanya. Namun, Prima Seafood Lovers tidak perlu khawatir karena di zaman sekarang ini banyak bisnis yang mudah dimulai dengan modal kecil dan memiliki banyak peminat. 

Bisnis kuliner bisa menjadi alternatif, salah satu usaha kuliner yang bisa dimulai dengan mudah dan tentunya menjanjikan adalah usaha angkringan. 

Siapa sih, yang nggak kenal usaha yang satu ini? Usaha angkringan bisa kita temui dengan sangat mudah. Menjamurnya bisnis tersebut dikarenakan mudah untuk dimulai dengan modal yang minim. 

Nah, Prima Seafood Lovers berniat membuka usaha angkringan? Berikut tips penting yang harus diperhatikan:

  • Pilih lokasi jualan yang strategis

Salah satu yang mempengaruhi sukses atau tidaknya usaha angkringan adalah lokasinya yang strategis. Pilihlah lokasi usaha angkringan yang dekat dengan target pasar Prima Seafood Lovers.

Misalnya, Prima Seafood Lovers bisa membuka usaha angkringan di area pasar, terminal, di sekitar pemukiman penduduk, dekat kost-kostan karyawan dan mahasiswa, dekat perkantoran, kampus, serta tempat wisata.

Membuka usaha angkringan di pedesaan juga tidak kalah menjanjikan lho, terutama di lokasi-lokasi jalur antar kota. Usaha angkringan Prima Seafood Lovers pasti ramai disinggahi pengendara yang berlalu-lalang.

  • Menentukan konsep angkringan

Sebelum membuka usaha angkringan, pikirkan dulu konsep angkringan yang modern atau sederhana. 

Konsep angkringan sederhana biasanya hanya berupa gerobak kayu dengan tutup terpal. Konsep ini cukup menguntungkan namun tidak bisa menampung cukup banyak pembeli. Jika ingin menyasar anak-anak muda milenial, Prima Seafood Lovers bisa membuka usaha angkringan dengan konsep modern yang memiliki fasilitas lengkap yang hampir mirip seperti cafe dan suasana yang nyaman untuk nongkrong dan kumpul-kumpul.

Jika tidak memiliki cukup modal untuk usaha angkringan modern, Prima Seafood Lovers bisa mulai dari usaha angkringan yang sederhana, namun tetap menarik pelanggan dengan desain gerobak semenarik mungkin.

  • Mempertahankan ciri khas angkringan

Ciri khas angkringan adalah menggunakan gerobak kayu yang ditutup dengan terpal. Meskipun Prima Seafood Lovers ingin mengusung konsep modern, sebaiknya jangan menghilangkan ciri khas tersebut. 

Ciri khas lainnya adalah harga menu yang relatf terjangkau sehingga banyak diminati semua kalangan terutama anak-anak muda yang gemar nongkrong.

  • Menonjolkan menu yang unik dan spesial

Kini menu angkringan sangatlah beragam, mulai dari makanan tradisional hingga makanan yang modern. Umumnya, dalam gerobak angkringan terdapat makanan dan minuman yang sudah tersaji dengan menarik sehingga pelanggan bebas memilih. 

Menu angkringan pada umumnya adalah nasi kucing dengan lauk tempe atau teri, berbagai macam gorengan, tempe dan tahu bacem, berbagai macam sate mulai dari sate usus, sate kulit hingga sate dari frozen food olahan ikan dan seafood.

  • Pilih produk yang berkualitas untuk melengkapi menu usaha angkringan

Usaha angkringan yang mengusung konsep sederhana maupun modern pasti menyediakan berbagai macam menu sate. Untuk melengkapi menu sate tersebut, Prima Seafood Lovers bisa menggunakan produk olahan ikan dari CP Prima Seafood. 

Produk- produk CP Prima Seafood sudah halal, terdaftar di BPOM, dan memiliki banyak varian sehingga menu usaha angkringan Prima Seafood Lovers bisa semakin beragam dan mampu menarik pelanggan. Selain itu, pengolahan produknya juga sangat praktis sehingga pesanan bisa langsung disiapkan ketika ada pesanan dari pelanggan.

Itulah beberapa tips untuk membuka usaha angkringan. Prima Seafood Lovers tertarik untuk membuka usaha angkringan? Pastikan gunakan produk dari CP Prima Seafood yang simple dan praktis diolah untuk melengkapi usaha tersebut. Usaha modal minim yang pastinya cuan!


Bagikan Artikel Ini :